Tips sederhana mencegah kantung mata
Selain menggunakan bahan-bahan alami diatas, ada beberapa tips yang juga dapat dilakukan untuk mencegah dan mengurangi kantung mata, diantaranya sebagai berikut :
1. Isitirahat yang cukup
Kurang tidur adalah penyebab utama munculnya kantung mata, jadi jika anda tidak ingin memiiliki kantung mata atau memperparahnya, cukuplah beristirahat.
Tidurlah lebih awal 7 hingga 8 jam setiap malam dan hindari bergadang jika tidak diperlukan.
2. Minumlah banyak air putih
Tubuh yang terhidrasi atau memiliki kadar cairan dalam tubuh yang baik akan tercermin dari kondisi kulitnya. Mengkonsumsi cukup cairan setiap hari dapat mengurangi resiko munculnya kantung pada daerah mata.
Air juga dapat membantu mengeluarkan zat-zat berbahaya atau racun dalam tubuh yang dapat menimbulkan berbagai masalah khususnya bagi kulit.
3. Kurangi konsumsi garam
Garam yang dikonsumsi berlebihan dapat menahan air dalam tubuh dan membuat kulit menjadi kering.
Terlalu banyak mengkonsumsi makanan dengan kadar garam yang cukup tinggi dapat memperburuk kondisi kantung mata. Jika anda mengkonsumsi makanan seperti itu,perbanyaknlah minum air putih karena air dapat membantu tubuh mengeluarkan garam berlebih yang tidak diperlukan dari dalam aliran darah.
4. Seringlah berolahraga
Berolahraga dan beraktifitas dapat membantu menghilangkan kantung mata. Dengan berolahraga, tubuh dapat meningkatkan aliran darah sehingga kulit terutama daerah sekitar mata akan mendapatkan cukup oksigen dan nutrisi.
Berolahraga juga dapat memicu eksresi atau pengeluaran zat-zat sisa atau racun dalam tubuh melalui pori-pori pada kulit.
5. Perbanyak konsumsi buah dan sayur
Buah dan sayur mengandung serat, vitamin, mineral dan antioksidan yang tinggi. Senyawa yang terkandung dalam buah dan sayur mampu menjaga elastisitas dan kekencangan kulit serta mencegah efek radikal pada kulit yang menyebabkan munculnya kantung mata.
Meski efek yang ditimbulkan oleh bahan-bahan alami diatas tidaklah singkat, bahan alami tersebut dapat digunakan karena minim efek samping. Coba dan buktikanlah sendiri beberapa cara menghilangkan kantung mata yang telah dijelaskan diatas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar